Kamis, 28 Januari 2021

Menemukan Makna Kehidupan (IKIGAI)




Sebagai manusia, wajar sekali kalau kita merasa jenuh, kurang bergairah, kurang bersemangat dan tidak punya tujuan hidup. Bosan dan lelah melakukan aktifitas yang itu-itu saja sehari-hari. Saya pun pernah merasakan hal tersebut dan itu rasanya gak enak. Rasanya hambar dalam melakukan aktifitas sehari-hari. Lalu apakah hal ini normal kondisi tersebut berlangsung terus-menerus?

Rasanya akan sangat menggangu sekali ya jika kita terus menerus memiliki perasaan seperti di atas. Lalu bagaimana memperbaiki semua agar hidup kita terasa lebih bermakna? Nah, pernah mendengar istilah Ikigai? Ikigai adalah alasan untuk tetap bangun dipagi hari. Ikigai dalam bahasa jepang berarti alasan mengapa kita ada Iki (生き) artinya kehidupan atau hidup Dan Gai (甲斐) artinya Efek, dampak, atau hasil Jadi ikigai adalah memiliki kehidupan berharga dan berdampak, punya alasan untuk tetap hidup.

Ikigai ini terkenal di Negara Jepang dimana dimana masyarakat Jepang memiliki tekanan hidup yang tinggi. Bangun pagi dan berdesak-desakan di kereta, harus memiliki loyalitas yang tinggi terhadap perusahaan, pulang baru larut malam dan besoknya harus menjalani rutinitas yang sama. Dengan menerapkan konsep Ikigai ini bisa untuk menyelaraskan kebahagiaan di tengah tekanan hidup dan pekerjaan. 

Empat Elemen dalam Ikigai

Dalam Ikigai terdapat 4 elemen yaitu Passion, Mission, Vacation, dan Proffesional. Kita harus bisa menyelaraskan ke empat elemen ini untuk bisa berjalan seimbang dan akhirnya menemukan Ikigai yang kita harapkan.

1. Passion (Apa Yang Kamu Cintai)

Perpaduan antara apa yang kamu cintai dan apa yang kamu kuasai. Apa sih hal yang kita suka di dalam hidup ini? Hal apa yang bisa bikin kita enjoy ketika melakukan hal tersebut? Ini bisa general ya. Bisa menyanyi, menulis, memasak, bermain games, buat program dll. Misalkan kalau saya, saya suka menulis. Nah ini yang membuat saya bersemangat di pagi hari.

2. Professional (Apa Bidang yang Kamu Kuasai)

Misalnya suka ngedit video, buat puisi, supel dan mudah berbaur dengan orang, bisa melukis/menggambar. Intinya bidang apa sih yang kamu kuasai selama menjalani hidup?

3. Vacation (Apa Skill yang Membuatmu Bisa Dibayar)

Vocation adalah sesuatu yang dapat kita lakukan dan menghasilkan suatu pendapatan bagi kita. Misalnya membuat suatu program aplikasi sehingga bermanfaat bagi banyak orang, mengajarkan mengenai teknik menulis kepada para remaja yang ingin mendalami dunia kepenulisan, dll\\


4.  Mission (Apa yang Dunia Butuhkan)

Mission adalah hal-hal yang dibutuhkan oleh lingkungan sekitar kita. Mungkin tidak sesuai dengan passion kita tetapi tidak menutup kemungkinan kita dapat berkontribusi dengan hal-hal kecil yang dapat kita lakukan untuk lingkungan sekitar kita.

Keempat aspek tersebut harus saling melengkapi. Jika Anda hanya menemukan beberapa saja maka belum bisa dikatakan sudah menemukan cara hidup Ikigai. Apabila kita dapat menyatukan keempat elemen tersebut, maka kita akan menemukan arti dari Ikigai yang dapat membuat hidup lebih bermakna. Jangan takut kalau kamu belum bisa menemukan apa sih Ikigai mu, semua berproses kok. Ikigai juga sifatnya tidak menetap, mungkin suatu saat akan berubah sesuai dengan kesenangan yang akan kamu dapatkan.



 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar